Sabtu 20 Mei 2023
FAKTA YANG SEJATI TERJADI
Bacaan Sabda : Yesaya 24-27
“Ia akan meniadakan maut untuk seterusnya; dan Tuhan ALLAH akan menghapuskan air mata dari pada segala muka; dan aib umat-Nya akan dijauhkan-Nya dari seluruh bumi, sebab TUHAN telah mengatakannya. Pada waktu itu orang akan berkata: ”Sesungguhnya, inilah Allah kita, yang kita nanti-nantikan, supaya kita diselamatkan. Inilah TUHAN yang kita nanti-nantikan; marilah kita bersorak-sorak dan bersukacita oleh karena keselamatan yang diadakan-Nya!” (Yesaya 25:8-9)
Nabi Yesaya tidak ragu sedikit pun menubuatkan akhir zaman, yang mungkin saja sangat asing bagi pendengarnya pada zamannya. Nabi Yesaya sendiri mungkin tak memahaminya tetapi nabi Yesaya taat saja melaksanakannya sebagai bentuk ketaannya. Nabi Yesaya tidak tahu bahwa nubuatannya itu adalah pesan abadi yang semakin lama semakin jelas dan bermanfaat abadi bagi semua umat Allah.
Ada tiga fakta yang sangat pasti dan membahagiakan bagi umat percaya yang setia melewati akhir zaman :
- Fakta pertama adalah Allah meniadakan maut dan kematian untuk seterusnya. Kematian akan selalu menjadi misteri dan momok yang menakutkan bagi manusia. Tidak ada seorang pun yang mengetahui waktu tepatnya bagi semua orang, tetapi itu adalah hal pasti yang tak mungkin dihindari. Semua manusia menghindarinya tetapi tak mungkin. Kita tak mampu menghindari, menolak, memperlambat atau menundanya. Tuhan sajalah yang menentukannya. Tetapi Tuhan sudah memberi jalan agar semua orang percaya siap dan berani menghadapinya. Tuhan Yesus telah mengalahkan maut dan kematian. Dalam Yesus Kristus hidup setia sampai akhir adalah memasuki surga yang kekal di mana tak ada lagi maut dan kematian.
- Fakta kedua adalah di sana Allah menghapuskan air mata, karena tak ada lagi kesedihan dan kesusahan serta kematian yang kini menguasai manusia di dunia. Seperti seorang Bapa yang menasihi anaknya demikianlah Allah menghapus semua kesedihan kita. Satu lagi hal yang pasti bahwa di surga kelak tidak ada lagi alasan untuk menangis dan untuk bersedih. Suasana sukacita surgawi ini menjadi milik irang percaya yang setia saat Kristus datang kembali untuk menjemput orang percaya dan ikut kepada-Nya.
- Fakta ketiga adalah bertemu dengan Yesus yang selama hidup di dunia ini kita nantikan. Menanti-nantikan Tuhan adalah berharap pada Tuhan dan mengandalkan Tuhan. Tetapi ada masa sukar yang dihadapi orang percaya sebelum pertemuan itu terjadi. Tetapi yang hatinya teguh, Kau jagai dengan damai sejahtera, sebab kepada-Mulah ia percaya (26:3).
Ketiga fakta yang pasti terjadi ini dinubuatkan nabi Yesaya sebagai penyemangat dan pemberi motivasi kepada semua orang percaya agar setia sampai akhir. Sebab itu tetaplah setia, karena Dia adalah landasan hidup dan tujuan hidup yang pasti dan kokoh. (MT)