Selasa 03 Desember 2024
EDISI NATAL – ARTI SEBUAH NAMA
Sabda Renungan : “Sesungguhnya engkau akan mengandung dan akan melahirkan seorang anak laki-laki dan hendaklah engkau menamai Dia Yesus. Ia akan menjadi besar dan akan disebut Anak Allah Yang Mahatinggi. Dan Tuhan Allah akan mengaruniakan kepada-Nya takhta Daud, bapa leluhur-Nya, dan Ia akan menjadi raja atas kaum keturunan Yakub sampai selama-lamanya dan Kerajaan-Nya tidak akan berkesudahan.” (Lukas 1:31-32)
Peristiwa kelahiran tak terpisahkan dengan pemberian nama. Nama sebagai predikat yang selalu menempel pada seseorang telah ditetapkan sejak lahir yang sudah pasti nama itu mempunyai arti khusus buat keluarga. Dalam masyarakat kampung pada zaman dulu kelahiran adalah perjuangan hidup perjuangan hidup mati seorang ibu. Kelahiran tidak terjadi di tengah peralatan medis dalam sebuah ruangan yang sudah disterilkan. Kelahiran terjadi dalam rumah tangga dan di hadapan semua anggota keluarga. Itulah sebabnya keluarga sangat mengagumi kelahiran seorang anak sebagai suatu keajaiban kehidupan.
Dalam pemberian nama sering juga dihubungkan dengan peristiwa yang terjadi di sekitar kelahiran seorang bayi. Biasanya keluarga besar mencoba menawarkan sebuah nama dengan artinya. Kalau sang ibu bayi yang memberi nama biasanya nama dihubungkan dengan pergumulan, suasana hati dan perasaan saat melahirkan. Itulah sebabnya nama diberikan setelah bukan sebelum lahir. Kemudian dalam pemberian nama didasari oleh pengharapan dan doa restu untuk masa depan anak itu.
Dalam merayakan natal perlu kita melihat pergumulan satu keluarga Yahudi yang menghadapi kelahiran seorang anak mereka. Suami istri itu mengalami ketegangan sekaligus kegembiraan menghadapi dan menerima kelahiran anak mereka. Kemudian mereka pun segera memberi nama kepada anak itu. Dalam memberi nama mereka mengabaikan perasaan tegang dan perjuangan antara hidup dan mati dalam hal melahirkan anak kesayangan mereka. Bukan hanya itu mereka yang menyatakan harapan-harapan mereka pada masa depan anak itu. Mereka menamai bayi mereka sesuai dengan nama yang sudah dipesankan malaikat hendaklah engkau menamai Dia “Yesus”. Arti Yesus adalah Allah menyelamatkan.
Ada janji Allah yang tergenapi dalam nama Yesus. Nama Yesus adalah tumpuan pengharapan suami istri bahwa Yesus sang bayi kudus itu akan menjadi pelaksana janji Allah karena Dia datang untuk menyelamatkan manusia berdosa. Dan Yesus adalah pusat kabar gembira hari natal. Arti nama Yesus adalah kabar gembira karena Yesus adalah Allah datang ke dunia, Allah menjadi manusia untuk menyelamatkan manusia. Jadi pada natal tahun ini fokuslah untuk semakin mendalami arti nama Yesus untuk hidupmu. Yesus… Yesus… Yesus… nama itu pikat hatiku. MT