Minggu 01 Desember 2024
MASA SUNYI (14) – MEMECAHKAN KESUNYIAN
Sabda Renungan : “Maka tampaklah kepada Zakharia seorang malaikat Tuhan berdiri di sebelah kanan mezbah pembakaran ukupan. Melihat hal itu ia terkejut dan menjadi takut.” (Lukas 1:11-13)
Empat ratus (400) tahun adalah masa panjang yang sangat membosankan bagi umat Yehuda menunggu Allah bertindak memulihkan umat-Nya. Yahudi sebagai umat Allah meyakini bahwa pemulihan umat Allah terjadi bersamaan kedatangan Mesias saat mereka sudah sangat terbiasa menunggu. Tanpa mereka sadari saat-saat yang mereka tunggu itu sudah mulai dipersiapkan. Kedatangan malaikat Gabriel memberitahukan kelahiran Yohanes kepada Zakaria adalah merupakan berita awal yang boleh disebut sebagai situasi memecahkan kesunyian. Setelah 400 tahun kurang lebih tidak ada nubuat dan Allah tidak mengutus malaikat, tiba-tiba saja Allah mengutus malaikat untuk mewartakan kabar baik kepada Zakaria. Bukan kepada ahli taurat atau Farisi tetapi kepada seorang imam yang sedang melakukan tugas keimamatan.
Zakaria dan istrinya Elisabeth hidup benar dihadapan Allah dan hidup menurut segala perintah dan ketetapan Allah. Allah sangat selektif memilih orang yang tepat untuk menjadi alat-Nya untuk melahirkan dan melatih Yohanes sebagai perintis jalan bagi kedatangan Yesus. Kedatangan malaikat Gabriel memecahkan kesunyian ternyata tidak diumumkan secara meluas agar umat mengetahui bahwa Allah telah mengutus malaikat kepada umat-Nya. Kebisuan Zakaria setelah bertemu dan berdialog dengan malaikat Gabriel adalah merupakan cara Allah untuk merahasian peristiwa tersebut. Zakaria dan Elizabeth pun tak menceritakan peristiwa tersebut. Bahkan setelah Yohanes lahir tetap saja peristiwa itu menjadi misteri, Zakaria memberitahukannya hanyalah kepada orang-orang tertentu.
Yohanes Pembaptis bukanlah rasul sehingga ada yang menyebutnya nabi terakhir karena nubuatnya tentang Yesus sangat jelas menyimpulkan nubuat para nabi Perjanjian Lama. Yohanes menyimpulkan bahwa orang Israel tidak berkenan di hadapan Allah walaupun mereka keturunan Abraham.
Umat pilihan Allah haruslah mempersiapkan diri menyambut Yesus karena perkenanan Allah hanyalah melalui anugerah Allah di dalam Yesus Kristus. Kita memberi penjelasan bahwa masa sunyi telah berakhir sejak malaikat Gabriel memberitahukan kelahiran Yohanes pembaptis. Kemudian kedatangan Yesus Anak Allah yang menjadi manusia diprogramkan dengan cermat dan teliti serta detail untuk menyatakan Dia betul-betul menjadi manusia. MT