Selasa 16 Januari 2024
YESUS BERKUASA ATAS KEMATIAN
Bacaan Sabda : Yohanes 11:1-57
Sabda Renungan : “Jawab Yesus: Akulah kebangkitan dan hidup; barangsiapa percaya kepada-Ku, ia akan hidup walaupun ia sudah mati, dan setiap orang yang hidup dan yang percaya kepada-Ku, tidak akan mati selama-lamanya. Percayakah engkau akan hal ini?” (Yohanes 11:25-26)
Kebangkitan Lazarus dari kematian adalah fakta sejarah yang sungguh luar biasa. Suatu peristiwa yang dilakukan Yesus di hadapan banyak orang sebagai pembuktian bahwa Yesus adalah Tuhan. Kisah ini tidak ditulis oleh penulis tiga Injil lainnya tetapi Yohanes sebagai murid Yesus yang selalu dekat dengan Yesus menulisnya secara detail karena sangat penting dan perlu disimak oleh orang-orang percaya sepanjang masa. Perlu untuk mengarahkan kisah ini pada mujizat kebangkitan itu.
- Tahap pertama adalah Lazarus sakit dan diberitahukan kepada Yesus. Ketika Lazarus sakit Maria dan Marta memngutus seseorang memberitahukan kepada Yesus dengan berkata “Tuhan dia yang kau kasihi sakit”. Terbukti bahwa keluarga Lazarus sudah menerima Yesus sebagai Mesias dan Tuhan. Itulah sebabnya mereka mengetahui apa yang perlu mereka lakukan saat menghadapi masalah yaitu memohon pertolongan Tuhan atau berdoa. Dalam hal ini Marta dan Maria sudah dapat digolongkan pada kelompok sudah dewasa dalam iman walaupun masih mempunyai kekurangan dan kelemahan. Mereka memberitahukan permasalahan dan menyerahkan sepenuhnya dalam penanganan Yesus. Walaupun mereka berkomentar mereka tetap sabar menunggu Yesus bertindak.
- Tahap kedua adalah Yesus mengajar hal-hal penting mengenai hidup berserah kepada Yesus. Yesus tidak langsung ke Baitani melainkan menundanya selama dua hari. Setelah Yesus datang Dia mengatakan bahwa Lazarus sedang tidur dan Yesus datang untuk membangunkannya. Maksud Yesus bahwa Lazarus sudah mati karena sudah 4 hari dalam kubur, tetapi bukan berarti Yesus angkat tangan melainkan Dia akan membangkitkan sesuai rencana-Nya agar orang banyak menyimpulkan bahwa Yesus adalah Tuhan.
- Tahap Ketiga adalah Yesus menyatakan diri bahwa Dia adalah Tuhan yang berkuasa mengalahkan kematian. Dia mengawali dengan perkataan yang segera dilanjutkan dengan tindakan membangkitkan Lazarus. Peristiwa ini memberi pesan penting bahwa Yesus menghendaki manusia bangkit dari kematian sebagai akibat dosa.
Sekarang sudah sangat banyak orang percaya kepada Yesus dan mereka beroleh hidup baru dan hidup kekal. Karena Yesus adalah kebangkitan dan hidup. (MT)