Jumat 11 April 2025
TAAT FIRMAN, DEKAT ALLAH
Bacaan Sabda : Mazmur 119:145-152
“Engkau dekat, ya Tuhan, dan segala perintah-Mu adalah benar. Sejak dahulu aku tahu dari peringatan-peringatan-Mu, bahwa Engkau telah menetapkannya untuk selama-lamanya.” (Mazmur 119:151-152)
Dalam kisah kebisuan Zakharia selama sembilan bulan, terkandung beberapa makna yang dalam antara lain:
- Allah tidak menyukai orang yang mempersoalkan Firman-Nya. Seharusnya Zakharia tidak perlu mempersoalkan janji kelahiran anaknya walaupun lahir dari isterinya yang menurut ukuran manusia sudah tidak mungkin lagi melahirkan. Seharusnya dia menerima pesan Gabriel yang menyampaikan pesan Allah kepadanya. Bukankah kedatangan Gabriel adalah peristiwa yang mengungkapkan kebisuan Allah kepada umat-Nya? Setelah ratusan tahun sudah tidak ada utusan Allah berbicara kepada umat-Nya. Sekarang Allah berbicara tetapi dipersoalkan akibatnya Zakharia yang menjadi bisu.
- Allah sangat senang kepada semua orang yang menerima Firman-Nya, tanpa mempermasalahkan masuk akal atau tidak. Seperti Maria yang menyimpan janji yang disampaikan Gabriel tentang kelahiran Yesus melalui dirinya, dia langsung merespon, “Aku ini adalah hamba Tuhan”. Maria menyukakan hati Tuhan dengan mempercayai Firman-Nya.
- Allah memberkati dan memulihkan orang yang melakukan dan mentaati Firman-Nya. Dalam keadaan masih bisu Zakharia mentaati Allah dengan memberi nama Yohanes kepada anaknya melalui isyarat. Zakharia yang mentaati Firman Allah langsung pulih dan memuliakan Allah atas berkat Allah kepadanya.
Melalui pembacaan Alkitab hari ini Pemazmur yang sudah menetapkan hati mentaati Firman Allah membuktikan kedekatannya kepada Allah. Orang yang mengejarnya dengan maksud jahat adalah orang-orang yang tidak mentaati Allah, dan orang-orang yang menjauh dari Firman Allah. Tetapi orang yang mentaati Firman Allah akan selalu hidup dekat dengan Allah. “Engkau dekat ya Tuhan, dan segala perintah-Mu adalah benar. Sejak dulu aku tahu dari peringatan-peringatan-Mu bahwa Engkau telah menetapkannya untuk selama-lamanya.” MT
Taat Firman membawa hidup dekat dengan Allah.